Prodi MKN Unissula Meraih Dua Gelar Pada Lomba Akta Nasional Di Bandung Tahun 2025

Perwakilan penerimaan piala dari Prodi  Mkn Unissula Semarang

SEMARANG (Indonesiapublisher.com) – Pogram Studi Magister Kenotariatan Fakultas Hukum Universitas Islam Sultan Agung (Prodi MKN  FH Unissula) Semarang meraih dua gelar pada Lomba Akta Nasional di Bandung yang diselenggarakan pada November 2025 lalu.

Menurut  Sekretaris Prodi MKN Unissula Semarang, Assoc. Prof. Dr. Achmad Arifulloh, SH, MH.   …dalam perbincangannya dengan INDONESIAPUBLISHER.COM       baru- baru ini di Kampus Fakultas Hukum Unissula menerangkan, torehan dua gelar pada Lomba Akta Nasional  tahun 2025 itu  diselenggarakan  dalam  bagian acara rutinitas FK PS MKN PTSI yang diketuai oleh Dr. Habib Ajie, SH, MH., untuk tahun ini yang menjadi tuan rumah adalah Prodi MKn Universitas Pasundan Bandung.

‘’Dalam acara tersebut juga diadakan Lomba Akta Notaris dan Lomba Akta PPAT, selain diikuti 23 Prodi MKn PTS se-Indonesia, juga diikuti oleh MKn PTN,’’ jelasnya.

Diuraikan lagi oleh Assoc. Prof. Dr. Achmad Arifulloh, SH, MH. , dalam kesempatan tersebut , Prodi MKN   Unissula berhasil memenangkan  dua gelar juara sebagai berikut:    (1). Lomba Akta Nasional 2025 Kategori Penutup Akta Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) Terbaik.

Perwakilan tim genesa (ppat) oleh ketua tim : Jeanny Hapsari,S.H

Kemudian  juara 3 Lomba Akta Nasional 2025 Kategori Kepala Akta Notaris Terbaik.
Lomba Akta Nasional tahun ini diselenggarakan oleh Prodi MKn Universitas Pasundan (Unpas) Bandung, dan diikuti oleh 23 Program Studi MKn dari Perguruan Tinggi Swasta dan Perguruan Tinggi Negeri se-Indonesia.

Perwakilan tim the sultan (Notaris) oleh ketua tim notaris : MUHAMMAD ADDI SYIRFAN.S.H.

Tema kegiatan ini adalah “Mengasah Profesionalisme, Integritas, dan Ketepatan Akta Otentik”.

Dikatakan lagi oleh Achmad Arifulloh, pemenang Lomba :  Tim genesa (PPAT) : Juara 1 Penutup Akta PPAT.

.1.Jeany Hapsari.S.H.

2. Aliffia Alfi Nabila,S.H.
3. PUNGKI BIDURI.S.H.

Tim The Sultan (Notaris) : Juara 3 Kepala Akta Notaris
1. MUHAMMAD ADDI SYIRFAN.S.H.
2. VEGA ANINDITA.S.H
3. HAIDE AGUSTIN KARINA NURUL BACHTIAR ,.S.H.  (dod/red) 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed