Menilik Dari Dekat Kunjungan Kerja PP IPPAT Beserta Sekum, Otty Hari Chandra Ubayani,SH,SpN,MH Temui Korban Banjir Bandang di NTT. Otty : “Duka Mereka Duka Kami Juga”

Nasional194 Views

Laporan Jurnalis INDONESIAPUBLISHER.COM, Jay Mulya Adi Negara dari Flores Timur, Nusa Tenggara Timur

FLORES TIMUR, INDONESIAPUBLISHER.COM Musibah  bencana alam  banjir bandang yang melanda sejumlah wilayah di Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu, 4 April 2021 silam, rupanya begitu menyisakan duka mendalam bagi warga. Ratusan warga harus kehilangan nyawa, puluhan lainnya hilang terbawa arus, banyak rumah porak-poranda, warga yang selamat pun harus tinggal di pengungsian.

Derita yang dialami masyarakat di sejumlah kabupaten tersebut sungguh berat. Upaya pemulihan terus diupayakan pemerintah dan swasta, termasuk bantuan dari sejumlah lembaga. Salah satunya dari Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT).

Pengurus Pusat IPPAT Foto Bersama Sebelum Ke Lokasi Bencana Minggu(2/5/2021)

Dari  pantauan   Tim indonesiapublisher.com di lapangan,  rombongan Pengurus Pusat IPPAT yang didampingi Pengurus Wilayah NTT menyambangi sejumlah tempat yang terkena bencana antara lain, Kabupaten Kupang, Malaka, dan Lembata di Flores Timur, untuk memberikan bantuan kepada warga. Rombongan yang dipimpin langsung oleh Hapendi Harahap Ketua Umum bersama Otty Hari Chandra Ubayani Sekretaris Umum dan Ellies Daini Bendahara Umum dan sejumlah Ketua Bidang ini terjun langsung ke lokasi bencana.

Otty Hari Chandra Ubayani tampak tengah bagikan makanan kecil kepada anak-anak korban banjir bandang NTT Minggu (2/5/2021)

Selanjutnya, Pengurus Pusat  IPPAT menyerahkan sejumlah bantuan, termasuk kepada anak-anak. Bahkan mereka meluangkan waktu bermain bersama anak-anak korban banjir.

“Saya sangat sedih melihat kondisi di sini. Terlebih anak-anak yang menjadi korban banjir bandang,” kata Otty Ubayani kepada  indonesiapublisher.com Minggu (2/5/2021).

Bahkan Sekum  PP IPPATini  mengaku tak kuasa menahan keharuan saat melihat lokasi yang beberapa waktu lalu bak tersapu ‘air bah’ tersebut. “Duka mereka adalah duka kami juga,” jelas Otty lagi.

Tampak Rombongan PP IPPAT mendapat sambutan meriah dan antusias dari para korban banjir bandang NTT Minggu (2/5/2021)

Lalu bersama para PPAT lainnya, Otty tampak bermain dan menghibur anak-anak. Bak seorang ibu kepada anaknya, Otty tampak begitu dekat dengan anak-anak. Ia pun membagikan makan kecil sembari berbincang-bincang. “Kalian harus tetap semangat ya dan berjuang untuk terus maju. Tetap semangat belajar dan sekolah,” pesan Otty kepada anak-anak.

Rupanya, nampak anak-anak begitu senang mendapat kunjungan dari rombongan IPPAT. Sambil memangku dua orang anak, Otty tampak lugas berbincang-bincang menanyakan kondisi mereka.

Masih pada kesempatan  tersebut, IPPAT menyerahkan bantuan untuk membantu korban banjir yang disaksikan Wakil Bupati Kupang, Kepala BNPD Daerah para Camat dan Kepala Desa. “Kami berharap bantuan yang dikumpulkan dari PPAT se-Indonesia ini bisa digunakan untuk membantu masyarakat sehingga kondisinya bisa pulih,” pungkas Otty. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed