(Purwodadi,indonesiapublisher.com)- Pelaksanaan Konferensi Daerah Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (Konferda IPPAT) Kabupaten Grobogan ,Jawa Tengah pada hari Selasa (15/2/2022) mulai pukul 08.00 wib hingga selesai bertempat di Grand Master Hotel Kota Purwodadi rupanya telah menetapkanSuyatno,SH,M.Kn sebagai Ketua Pengda IPPAT Kabupaten Grobogan periode 2021 – 2024.
Berdasarkan pantauan indonesiapublisher.com dari tempat acara, Konferda IPPAT Kabupaten Grobogan tersebut berjalan sangat demokratis, guyub,penuh nuansa keakraban diantara seluruh anggota PPAT yang hadir.
Ketua Panitia Konferda IPPAT KabupatenGrobogan,Mulyono ,SH,M.Kn melaporkan, izinkan dalam kesempatan ini kami dari panitia melaporkan bahwa Konferda IPPAT Grobogan ini dihadiri oleh sejumlah 34 anggota PPAT dari sebanyak 37 anggota PPAT di Kabupaten Grobogan.
Untuk itu kata Mulyono,kami ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas partisipasi dan kehadiran dari rekan-rekan PPAT sekalian atas kehadirannya. Tak lupa juga tamu undangan dari Pengwil iPPAT Jawa Tengah beserta jajarannya dan segenap jajaran panitia yang mendukung sukses dan lancarnya pelaksanaan acara Konferda IPPAT Cilacap tersebut.
Ketua pengda IPPAT Kabupaten Grobogan periode 2018-2021,Hadi Suwignyo ,SH dalam sambutannya mengatakan,ucapan terimakasih serta atas dukungan /support yang besar dari rekan-rekan PPAT Kabupaten Grobogan kami haturkan yang sebesar-ebsarnya, sebab tanpa dukungan dan bantuan rekan-rekan semua,kami pengurus tentu tak kan bisa dan tak kan berarti apa-apa.
Hadi Suwignyo menguraikan lagi. Meski pada masa kepengurusan kami saat itu sedang dihadapkan pada cobaan musibah badai pandemi covid-19,namun syukur Alhamdulillah atas dukungan dan doa dari rekan-rekan sekalian, Pengda IPPAT Kabupaten Grobogan periode 2018-2021 tetap menggelar berbagai kegiatan program kerja baik konsolidasi secara internal maupun secara eksternal menjalin kemitraan dengan BPN Grobogan, Badan Keuangan Daerah,KPP Pratama, maupun institusi terkait lainnya,meski dengan ruang gerak yang terbatas karena harus menyesuaikan prokes sesuai anjuran pemerintah.
Hadi Suwignyo menambahkan lagi, kita juga menggelar berbagai bhakti sosial berkenaan dengan musibah bencana alam dan yang lainnya, juga menggelar kegiatan acara keilmuan dan sharing dengan BPN dan Badan Keuangan Daerah/Dispenda juga KPP Pratama, untuk menyamakan persepsi satu sama lain terkait dengan tugas dan jabatan kita. Selanjutnya kami ucapan selamat berkonferda dan salam sehat,sukses serta lancar selalu kepada bapak/ibu hadirin sekalian.
Wakil Ketua Pengwil IPPAT Jawa Tengah Bidang Kesejahteraan Anggota, Drs. Wakiyo,M.Si,SH,M.Kn yang mewakili Ketua Pengwil IPPAT Jateng, Dr.Widhi Handoko,SH,SpN dalam sambutannya menuturkan, acara Konferda IPPAT khususnya Kabupaten Grobogan tersebut merupakan agenda rutin berdasarkan AD/ART organisasi yang wajib diadakan oleh setiap pengda setelah kegiatan Konferwil IPPAT Jateng.
Untuk itu pinta Wakiyo, siapapun nanti figur atau sosok orang yang terpilih pada Konferda IPPAT Grobogan ini adalah putra terbaik yang dipilih oleh semua anggota IPPAT Kabupaten Grobogan. Hendaknya harus tetap didukung dan diback up program-programnya hingga periode masa kerjanya habis nantinya, demi maju dan jayanya Pengda IPPAT Grobogan.
Dan kepada Ketua IPPAT Grobogan periode sebelumnya serta jajarannya, kami mengucapkan terimakasih atas dharma bhaktinya dan pengabdiannya kepada seluruh anggota IPPAT Grobogan. Semoga senantiasa selalu sukses, lancar dan maju terus. Konferwil IPPAT Jateng sudah lama berlalu,jadi mari kita solidkan barisan, kita melebur menjadi satu demi maju dan jayanya pengda IPPAT Grobogan ke depan dan mari bersama kita mendukung program-program pengwil IPPAT Jateng demi kesinambungan dan keselarasan antara pengda, pengwil sampai pada PP IPPAT.
Selanjutnya Presidium Konferda IPPAT Kabupaten Grobogan yang terdiri yakni :M. Farhan Ali Imron,SH,M.Kn, Drs.Wakiyo,M.Si,M.Kn, dan Imron Chumaedi,SH memandu jalannya acara Konferda IPPAT Grobogan.
Dan pada akhirnya, setelah dilakukan penjaringan nama-nama bakal calon Ketua Pengda IPPAT Grobogan, Sidang Presidium Konferda IPPAT Kabupaten Grobogan telah menetapkan dua nama Calon masing-masing yaitu : Hadi Suwignyo,SH(yang juga selaku Ketua Pengda Kabupaten Grobogan /sang petahana) dan rivalnya,yaitu Suyatno,SH,M.Kn.
Lalu setelah seluruh anggota PPAT Grobogan yang hadir dan tentu yang mempunyai hak suara mekakukan pemungutan suara secara tertib berdasarkan absensi registrasi, pada akhirnya pula setelah dilakukan prosesi rekapitulasi penghitungan suara, hasil Konferda IPPAT Kabupaten Grobogan, sebagai Ketua Pengda IPPAT Grobogan terpilh periode 2021-2024 adalah Suyatno,SH,M.Kn yang memperoleh sebanyak 18 suara dan pesaingnya Hadi Suwignyo,SH memperoleh sebanyak 15 suara. Sehingga sidang Presidium Konferda IPPAT Grobogan menetapkan Suyatno sebagai ketua baru pengda IPPAT Grobogan periode tiga tahun ke depan.
Acara pelantikan dipimpin oleh Wakil Ketua Pengwil IPPAT Jateng Bidang Kesejahteraan Anggota,Drs.Wakiyo,M.Si,M.Kn dan pembacaan naskah pelantikan oleh Wakil Ketua Pengwil IPPAT Jateng Bidang Humas dan IT, Febya Chairun Nisa,SH,M.Kn.
Ketua baru Pengda IPPAT Grobogan periode 2021-2024, Suyatno,SH,M.Kn menyatakan, saya akan merangkul semua angota PPAT Kabupaten Grobogan untuk kami masukkan dalam kabinet kita tentunya. Kemenangan saya,adalah kemenangan rekan-rekan seluruh anggota PPAT di Kabupaten Grobogan tentunya,bukan kemenangan saya prbadi. Untuk itu mari sama-sama kita besarkan Pengda IPPAT Grobogan agar terus maju, berkembang dan jaya selalu. (ars/red)