INI – IPPAT Kendal Gelar Santunan Anak Yatim & Buka Bersama ” Berbagi Mewujudkan Sinergi,Menjalin Silaturahmi”

Foto bersama Notaris – PPAT Kabupaten Kendal dalam acara Santunan Anak Yatim dan Buka Puasa Bersama dengan mengusung tema “Berbagi Mewujudkan Sinergi, Menjalin Silaturahmi” bertempat di 6 Six Water Game Jl.Bahari  KM 1,6 Weleri Kendal pada hari Rabu (12/3/2025)..

KENDAL(indonesiapublisher.com)-Pengurus Daerah Kabupaten Kendal Ikatan Notaris Indonesia dan Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (Pengda Kabupaten Kendal INI – IPPAT) menggelar acara Santunan Anak Yatim dan Buka Puasa Bersama dengan mengusung tema “Berbagi Mewujudkan Sinergi, Menjalin Silaturahmi” bertempat di 6 Six Water Game Jl.Bahari  KM 1,6 Weleri Kendal pada hari Rabu (12/3/2025)..

pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an dengan Qori’ oleh Abdul Fatah,SH,M.kn dan Saritilawah oleh Ika Afla Emalia,SH,M.Kn.

Setelan acara pembukaan, dilanjutkan dengan pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an dengan Qori’ oleh Abdul Fatah,SH,M.kn dan Saritilawah oleh Ika Afla Emalia,SH,M.Kn.

Laporan Ketua Panitia Baksos dan bukber Pengda Kabupaten Kendal INI dan IPPAT, Fitri Ariani,SH,M.Kn

Ketua Panitia Baksos dan bukber Pengda Kabupaten Kendal INI dan IPPAT, Fitri Ariani,SH,M.Kn dalam laporannya menyampaikan,  dalam acara baksos dan bukber kali ini, kita telah mengundang sebanyak beberapa Panti Asuhan , yaitu : Panti Aisyiyah Ringinarum putri 15. & pendamping 3.  Panti Asuhan Sutejo putra 10, & pendamping 2,  Panti Sutejo putri 15 & pendamping 2, serta Panti Aisyiyah Putra Truko 13 & pendamping 2.

Lebih lanjut dikatakan Fitri Ariani, Alhamdulillah Wa syukurillah pada gelaran acara baksos dan bukber Pengda Kabupaten Kendal INI dan IPPAT tersebut,kita telah berhasil menghimpun dana dari donasi seluruh anggota Notaris dan PPAT di Kendal. Semoga bentuk bantuan dari kami ini,bisa bermanfaat bagi adik-adik Panti sekalian.

Sambutan Ketua Pengda Kabupaten Kendal INI, Hj.Nurul Masrifah,SH,Sp.N,M.Kn

Ketua Pengda Kabupaten Kendal INI, Hj.Nurul Masrifah,SH,Sp.N,M.Kn.dalam sambutanya mengatakan, Alhamdulillah pada kesempatan kali ini, Pengda Kabupaten Kendal INI dan IPPAT bisa menggelar acara bakti sosial dan buka puasa bersama dengan adik-adik adik tercinta dari Panti Asuhan yang telah dipersiapkan dengan luar biasa oleh panitia.

Nurul Masrifah menguraikan lagi,dan ini merupakan bentuk kepedulian dari kami Notaris dan PPAT di Kabupaten Kendal, untuk selalu peduli dengan sesama di lingkungan sekitar kita.Apalagi, dibulan suci Ramadhan yang penuh berkah dan ampunan ini.

Ketua Pengda Kabupaten Kendal IPPAT,  H.    Nurkhamid,SH,M.Kn.

Sedangkan Ketua Pengda Kabupaten Kendal IPPAT,  H.    Nurkhamid,SH,M.Kn.dalam sambutannya mengatakan , Pengda Kabupaten Kendal INI dan IPPAT sejak dulu memang selalu solid, guyub, rukun menjalin harmoni dan tali silaturahmi satu sama lain.

Nurkhamid juga menjelaskan,terbuti kita dalam setiap berbagai kegiatan,satu sama lain saling full untuk mensupport.Termasuk dalam kegiatan acara baksos dan bukber sore ini dengan mengusung tema “Berbagi Mewujudkan Sinergi, Menjalin Silaturahm”.

Sambutan Perwakilan dari Pendamping Panti Anak Yatim Hj.Komariah,SAg

Sementara itu, Perwakilan dari Pendamping Panti Anak Yatim Hj.Komariah,SAg dalam sambutannya mengatakan,kami atas nama dan yang ditunjuk untuk mewakili, tentu mengucapkan banyak rasa terima kasih kami kepada bapak/ ibu Notaris+ PPAT di Kabupaten Kendal, atas kepeduliannya dan bantuan yang diberikan kepada kami.

Panitia baksos dan bukber Pengda Kabupaten Kendal INI dan IPPAT foto bersama 

Harapannya, Allah.SWT. akan melipat gandakan ganjaran pahala kepada bapak/ ibu sekalian dan dilapangkan rizkinya, dimudahkan segala jalannya, diberikan kesehatan, kelancaran dan kesuksesan selalu.Ketua Pengda Kabupaten Kendal IPPAT bagikan paket bingkisan secara simbolis 

Ketua Pengda Kabupaten Kendal INI menyerahkan santunan kepada anak yatim

Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan santunan anak yatim oleh Ketua Pengda Kabupaten Kendal INI, Ketua Pengda Kabupaten Kendal IPPAT, Perwakilan Pendamping Panti Aisyiyah,

Lantas penyerahan santunan anak yatim Panti Aisyiyah Ringinarum putri 15. & pendamping 3.  Panti Asuhan Sutejo putra 10, & pendamping 2,  Panti Sutejo putri 15 & pendamping 2, serta Panti Aisyiyah Putra Truko 13 & pendamping 2.

Dan yang menarik adalah ada quiz oleh rekan-rekan INI – IPPAT Kabupaten Kendal .Bagi adik-adik Panti Asuhan yang bisa menjawab quiz tersebut langsung diberikan hadiah berupa uang tunai oleh panitia .

Tausiyah Ramadhan oleh Ustadz H. Mabrur Ghozali 

Pada pemuncak acara adalah ceramah atau tausiyah Ramadhan oleh Ustadz H.Mabrur Ghozali dengan intisari ceramahnya terkait Keutamaan Untuk Berbagi dan. Peduli rengan Sesama Pada Bulan Suci Ramadhan 1446 H yang penuh berkah dan maghfiroh ini.

Diteruskan dengan makan takjil, sholat Maghrib berjamaah,dan buka puasa bersama. (adi/red)

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed