(PEMALANG,INDONESIAPUBLISHER.COM) –Bertempat di Ball Room hotel Sentana Mulia Jalan Jendral Sudirman Timur,Kota Pemalang,Jawa Tengah pada hari Senin (25/4/2022) , Ikatan Notaris Indonesia – Ikatan Pejabat Akta Tanah Pengurus Daerah (INI-IPPAT Pengda) Kabupaten Pemalang menggelar acara bakti sosial dan buka puasa bersama Ramadhan 1443 H dengan mengusung tema “Saatnya Bersihkan Jiwa Untuk Kembali Fitri dan Meraih Kemenangan.
Menurut keterangan ketua panitia yang juga menjabat Ketua Pengda Kabupaten Pemalang INI, Adi Susanto,SH,M.Kn kepada indonesiapublisher.com disela-sela acara, pada gelaran acara baksos dan bukber kali ini, INI-IPPAT Pemalang mengundang sejumlah 25 anak Yatim dari Panti Asuhan Surya Alam yang beralamat di desa Banjaran,Kecamatan Taman, Pemalang.
Adi Susanto menjelaskan, dari sebanyak 25 Anak Yatim tersebut memang yang kita undang untuk perwakilannya, sementara untuk total jumlah anak yang kita santuni dan menerima paket bingkisan sebanyak 172 anak, yang kita bagikan berupa paket bingkisan parcel dan uang tunai.
Sebelumnya, sejumlah 25 anak Yatim dari Panti Asuhan Surya Alam tersebut membuka acara baksos dan bukber dengan tadarus Al-Qur’an yakni membaca Surat Al-Baqarah mulai ayat 48 secara bergiliran sampai dengan selesai.
Bertindak selaku pemberi taushiyah Ramadhan adalah Ustad Habib Ridho Al-Habsy yang mengupas tuntas intisari ceramahnya seputar pekerjaan profesi Notaris-PPAT dalam melayani para klien atau masyarakat kudu harus istiqomah dan secara optimal. Bagaimana mengajak dan mengajarkan/mengedukasi kepada para pihak pada perspektif Islam berdasarkan profesi Notaris-PPAT.
Acara dilanjutkan dengan foto bersama, berbuka puasa bersama dan ditutup dengan sholat maghrib berjamaah. (yan/red)